30 April 2011

tulisan nggak jelas saat pikiran nggak jelas

Bimbang




Aku terdiam di perempatan jalan. Semua jalan di perempatan ini pernah kulalui. Aku ragu mau melewati jalan yang mana. Sebelah kiri ? kanan ? depan ? belakang ? sebelah kiri aku akan bertemu pembunuh, maling, pemabuk, pemerkosa, koruptor, penipu, penjudi. Sebelah kanan aku akan bertemu motivator, filsuf, ustad, raja, Brahmin, pemikir, ilmuwan. Melangkah ke depan aku akan bertemu dengan orang asing, mendapatkan sahabat baru, orang orang membantuku mengejar takdirku. Mundur ke belakang aku akan bertemu sahabat lama, bekas pacar, orang yang kukenal yang sudah mati, musuh waktu kecil, guru yang menjengkelkan. Adakah jalan lain selain jalan perempatan ini ? aku tak ingin pergi dari sini. 

16 April 2011

menjadi blogger yang baik

saya sedang belajar untuk konsisten. serius melakukan apa yang saya ucapkan atau apa yang saya tuliskan. maka dari itu saya buat postingan meski mood saya sedang jelek atau lagi nggak pengen nulis. tapi saya paksakan dari pada nggak posting sama sekali atau malah vakum lagi. mending saya nulis, meski lama kelamaan pekerjaan menulis semakin membosankan.

9 April 2011

preman Taman Pura Jagatnata

Mungkin terdengar mengerikan saat mendengar kata ‘preman’, jangankan mendengarkan, melihatnya pun amat sangat mengerikan. Dengan wajah sangar, tubuh penuh tattoo, banyak tindiknya, sering mabuk, sering malak, dan masih banyak sifat mengerikan yang sudah kadung menempel di jidat ‘preman’.

2 April 2011

BBB ( bukan blogger yang baik )

Banyak alasan kenapa aku ngeblog lagi, salah satunya adalah kangen, kangen sama teman blogger semuanya, dan juga kangen blogwalking tentunya.

Sekitar 5 bulan aku tidak ngeblog, karena malas. Aku jarang lagi baca buku, jarang pergi ke perpustakaan, dan jarang baca postingan teman blogger semuanya. Akibatnya, aku merasa jadi bego’.